Jl. Ketintang Baru Selatan I No.1, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia
(031) 820-10000
rsmmjatim
RSMM Prop.Jatim

TERUS BELAJAR DAN BERPROSES RUMAH SAKIT KHUSUS MATA MASYARAKAT SUMATERA SELATAN BINAR STUDI TIRU DI RUMAH SAKIT MATA MASYARAKAT JAWA TIMUR
Ditulis Oleh Silfa Pernika Reskhy - Juli 2023

Direktur Rumah Sakit Mata Masyarakat (RSMM) Jawa Timur, dr. Eka Basuki Rahmat menerima kunjungan studi tiru dari Rumah Sakit Khusus Mata Masyarakat Sumatera Selatan Binar di Ruang Pertemuan Cornea Rumah Sakit Mata Masyarakat Jawa Timur pada Kamis, 06 Juli 2023.

Direktur RSMM Jawa Timur, dr. Eka menyampaikan ucapan Selamat Datang dan terima kasih atas kepercayaan Rumah Sakit Khusus Mata Masyarakat Sumatera Selatan kepada RSMM Jawa Timur sebagai tempat untuk studi tiru. Sebuah kehormatan dan apresiasi bagi RSMM Jawa Timur.

Studi tiru kali ini membahas tentang Peningkatan Mutu Pelayanan Berbasis Kepuasan Pasien, Pengelolaan Administrasi dan Keuangan Rumah Sakit Berbasis Aplikasi serta Pemilihan dan Implementasi Rekam Medis Elektronik.

dr. Lady Kavotiner, Sp.M, MARS Direktur Rumah Sakit Khusus Mata Masyarakat Sumatera Selatan Binar pada sambutannya menyampaikan rasa terima kasih karena masih diterima di RSMM Jawa Timur dan banyak sekali hal yang dapat diadopsi dari beberapa pelayanan yang ada di RSMM Jawa Timur.

Peningkatan mutu pelayanan tidak akan lepas dari kepuasan yang dirasakan oleh Pasien dan pengunjung Rumah Sakit. Banyak hal yang perlu ditingkatkan dari semua yang telah dilaksanakan pada masing-masing unit dan instalasi. Tentu saja, komitmen bersama untuk terus melangkah maju agar melayani pasien dan pengunjung Rumah Sakit dengan baik agar terwujud cita cita Bersama yaitu kepuasan pasien.